Deklarasi Kota Pekalongan Bebas Pekerja Anak Tahun 2022

Dalam rangka mewujudkan Kota Pekalongan Kota Layak Anak, perlu melibatkan semua pihak dan menyentuh semua bidang pembangunan dalam upaya pemenuhan, penghargaan dan perlindungan hak-hak anak. Pemerintah Kota Pekalongan menyelenggarakan kegiatan Deklarasi Kota Pekalongan Bebas Pekerja Anak Tahun 2022 dan Seminar Nasional "Kolaborasi dan Sinergitas dalam upaya mewujudkan Kota Pekalongan Ramah Perempuan dan Layak Anak yang di selenggarakan di Ruang Jlamprang Setda Kota Pekalongan.