Penyaluran BLT Subsidi BBM Tahun 2022 di Kelurahan Medono

Berdasarkan Data Kementerian Sosial RI yang dinyatakan berhak memperoleh Dana Bantuan Langsung Tunai BBM dan Program Sembako untuk Kelurahan Medono berjumlah 744 orang. Pembagian dari Kantor POS Cabang Kota Pekalongan bertempat di Kelurahan Medono pada hari Jumat, 9 September 2022 Pukul 09.00 - 11.00 dan 13.00 - 15.00 Wib, Alhamdulillah berjalan tertib dan lancar.