Sosialisasi/Advokasi KRPPA Kelurahan Medono

       Sosialisasi/Advokasi KRPPA di Kelurahan Medono memjelaskan 5 (lima) isu prioritas dalam implementasi KRPPA antara lain: Peningkatan pembelajaran perempuan dalam kewirausahaan, Peningkatan peran ibu dan keluarga dalam pendidikan atau pengasuhan anak, Penurunan tingkat kekerasan terhadap perempuan dan anak, Penurunan pekerja anak, serta Pencegahan perkawinan anak.
       Perlindungan anak adalah segala kegiatan untuk menjamin dan melindungi anak dan hak-haknya agar dapat hidup, tumbuh, berkembang, dan berpartisipasi secara optimal sesuai dengan harkat dan martabat manusia serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi, menghapuskan segala praktek-praktek yang membahayakan serperti perkawinan usia anak.